Senin, 15 Agustus 2011

Akan Menjadi Ikon Arsitektur Indonesia

Kota Cimahi Segera Miliki BICH


BAROS,(GM)-
Dalam waktu dekat Kota Cimahi akan memiliki Baros International Convention Hall (BICH), hotel bintang lima bertaraf internasional di kawasan Baros, depan pintu keluar Tol Baros. Pembangunan ditandai peletakan batu pertama dan penandatanganan prasasti oleh Wali Kota Cimahi, H.M. Itoc Tochija, Sabtu (23/7).

Itoc menyampaikan pembangunan hotel dan convention hall ini akan mendukung banyaknya kegiataan yang diselenggarakan di tingkat provinsi, maupun skala nasional dan internasional. Karena akan dapat menampung sekitar 5.000 orang.

"Kota Cimahi memberikan dukungan penuh terhadap pembangunan hotel dan convension hall ini, baik dari segi akses jalan yang berhadapan dengan pintu Tol Baros, juga dari segi keamanan karena Baros merupakan daerah yang didominasi kawasan militer sehingga keamanannya lebih terjamin," kata Itoc.

Fasilitas lainnya yang disediakan pemkot yaitu di bidang telematika dan produk animasi karena hotel ini berdekatan dengan Baros Information Technologi Creative (BITC). Nantinya, segala kegiatan dapat didukung dengan fiber optic-nya.

Itoc menambahkan, keberadaan hotel dan convention hall yang rencananya selesai dibangun tahun 2013 ini akan mendorong pertumbuhan ekonomi Kota Cimahi yang lebih luas, yaitu dari pajak. Selain itu, terciptanya banyak kegiatan dan lapangan kerja bagi masyarakat sekitar.

Mengenai konsep bangunan hotel dan convention hall, arsitektur dari PT Urban, Ridwan Kamil mengatakan, merupakan proyek yang strategis dan menjadi bagian dari 10 kawasan baru mandiri yang terintegrasi dengan Horison. "Pembangunan hotel dan convention hall ini bukan untuk skala lokal dan regional tapi internasional. Saya ingin membangun kebanggaan itu di Kota Cimahi. Keunggulannya yaitu convention hall dan fungsi lainnya sebagai hotel dan tempat rekreasi," paparnya.

Salah satu keunikan convention hall ini yaitu desainnya yang futuristik dan aerodinamis. Lampu warna-warni akan menjadi atraksi gedung ini dan bisa dilihat dari atas jalan raya. "Pagi, siang, sore, dan malam hari warna dan kesan gedung ini akan berbeda-beda," katanya. (B.109)**



Sumber : http://www.klik-galamedia.com/indexnews.php?wartakode=20110725082008&idkolom=cimahi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar